Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Dappoermu Jogja Jadikan Menu Rumahan Kian Berkelas

Berkunjung ke Dappoermu Jogja seolah menjadi paket komplit untuk manjakan lidah dan mata. Bagaimana diri ini di suguhi berbagai olahan rumahan dengan citarasa istimewa. Kian lengkap saat disantap di tengah sawah bersama seluruh anggota keluarga.

dappoermu jogja
kanaljogja.id

Menjadi rekomendasi terbaik bagi kamu-kamu yang telah bosan dengan olahan instan dan kebarat-baratan. Bumbu yang mereka gunakan untuk masak pun terbilang berani, kaya rempah dan dimasak oleh ahlinya.

Sabtu siang, akhir Juli 2022 menjadi waktu yang tepat bagi saya sekeluarga untuk berkunjung ke Dappoermu Jogja. Menjadi tujuan pertama setelah selanjutnya nanti ke Bukit Klangon.

Mengisi perut dengan aneka menu khas pedesaan menjadi pilihan tepat. Apalagi lokasinya cukup strategis yang mana tidak terlalu jauh dari Jalan Kaliurang

Menu Rumahan Ala Dappoermu Jogja

Pukul 11.00 WIB kami tiba di Dappoermu Jogja dan cuaca cukup mendukung. Matahari bersinar dengan terik menjadi penanda hari ini tidak turun hujan.

Cukup lama berjikabu dengan kerasnya jalan yang penuh sesak kami pun tiba di Jalan Kaliurang KM 12. Saat tiba di Jalan Besi Jangkang, suami pun ambil kanan dan begitu tiba di perempatan Jalan Nglengkong Besi putar kanan. 

Selanjutnya menyusuri area sawah lebih kurang 5 menit perjalanan dan kami pun tiba di Dappoermu Jogja yang ada di Jalan Nglengkong Besi No 11, Area Sawah, Desa Sukoharjo, Kapanewon Ngaglik, Sleman. Terbayar sudah perjalanan panjang ini saat tiba di lokasi di mana nuansa “desa” ngena banget.

Menu yang kami santap saat ini sifatnya prasmanan. Ada berbagai menu khas Jawa mulai dari sayur lodeh dan sop.

Untuk lauk ada pula tahu tempe bacem, berkedel, telur dan ayam goreng. Dan pastinya tidak ketinggalan ada sambal serta lalapan segar. Sementara itu untuk minum cukup dengan teh manis atau teh tawar saja.  

Banyak Menu Menarik Ditawarkan

Selain menu rumahan di tempat ini ada juga nasi Kebuli yang istimewa. Nasi rempah ala Timur Tengah ini di masak dengan apik dan disajikan dengan berbagai lauk lezat lainnya.

Daging kambing dan daging sapi menjadi primadona sebagai pilihan utama saat menyantap nasi kebuli. Mau itu dipanggang atau digoreng sama nendangnya. Atau bila kurang suka bisa pilih dengan lauk ayam atau telur ceplok saja. 

Pada momen tertentu mereka menyajikan kambing guling dengan cita rasa istimewa. Bumbu olesnya ngena banget dan bikin nagih.

Tempat yang asri dan sejuk, jauh dari bisingnya kota membuat rumah makan ini bisa menjadi tempat healing terbaik. Kumpul bersama seluruh anggota keluarga dan menikmati sajian menu terbaik.

Bisa juga untuk gathering kantor sampai dengan 50-an peserta. Baik berada di dalam atau luar ruang sama istimewanya.

Rekomendasi terbaik yang bisa dipilih tentu saja adanya kambing guling dan iga bakar. Sementara itu untuk nasi putih diganti dengan nasi kebuli.

Dappoermu Jogja juga tawarkan aneka minuman yang patut diacungi jempol. Bagi pecinta kopi ada kopi khas Papua yang diracik dengan baik menjadi teman ngobrol.

Sementara itu bagi mereka yang kurang cocok bisa mencoba minuman menyegarkan yang mereka tawarkan. Ada Kurma Susu, Teh Telang hingga Wedang Uwung yang menyehatkan.

Sangat disarankan bila ingin datang dalam jumlah besar atau setidaknya lebih dari 7 orang untuk reservasi. Memastikan mendapat menu dan tempat terbaik mengingat tiap orang bisa jadi seleranya berbeda-beda.

Saat berkunjung ke Dappoermu Jogja pilihlah tempat yang nuansa out door. Baik itu saat siang atau pun malam hari.

Bukan di gazebo pada umumnya tapi pilihlah kandang sapi. Duduk bercengkrama dengan pemandangan sawah memberi kesan lebih menyegarkan.

Apalagi saat malam tiba dimana lampu taman mulai dinyalakan. Tidak hanya itu saja tapi ada juga jangkrik dan kodok yang siap menyambut dengan semilirnya angin.


Posting Komentar untuk "Dappoermu Jogja Jadikan Menu Rumahan Kian Berkelas"