Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Investasi Obligasi Cocok untuk PNS, Simak Simulasinya di Sini!

Bisakah seorang PNS berinvestasi? Tentu saja bisa! Obligasi atau surat utang menjadi pilihan instrumen investasi yang dinilai sangat cocok bagi para PNS. 

investasi obligasi
freepik.com

Melalui instrumen ini, Anda bisa mendapatkan modal investasi kembali lengkap dengan bunga kupon yang diberikan oleh penerbit. Sebelum memulai, tentunya harus paham dulu apa itu obligasi dan seperti apa sistemnya. 

Ini bisa menjadi sebuah bahan pertimbangan sehingga lebih mudah mengoptimalkan potensi cuan dari instrumen tersebut. Mari cari tahu lebih banyak lagi tentang investasi ini dan seperti apa simulasi cuan yang diberikan.

Tentang Investasi Obligasi

Sebenarnya investasi dalam bentuk surat utang bukanlah hal yang baru di kalangan masyarakat. Sudah ada banyak orang yang menginvestasikan uang mereka di instrumen ini. 

Lalu apa itu obligasi? Sesuai namanya, ini merupakan bentuk investasi dimana investor akan memegang surat utang.

Surat utang diterbitkan oleh pemerintah atau perusahaan sebagai bukti adanya peminjaman dana modal dari investor. Nantinya surat utang tersebut memiliki masa berlaku. 

Saat jatuh tempo tiba maka pihak penerbit surat utang harus membayarkan nilai modal. Selain itu selama surat utang dipegang oleh investor maka penerbit akan membayar bunga kupon secara rutin.

Perlu diketahui juga bahwa surat utang ini bisa diperjualbelikan. Pemegang surat utang bisa menjual instrumen tersebut kepada pihak lain.

Dengan cara investor memperoleh keuntungan berupa capital gain atau selisih harga jual dan beli dari surat utang tersebut.

Mengapa Cocok untuk PNS?

obligasi untuk pns
freepik.com

Setelah memahami apa itu obligasi, Anda mungkin bertanya-tanya apa yang membuatnya dinilai cocok bagi para PNS? Semua orang pasti tahu bahwa ada banyak sekali pilihan instrumen investasi yang ada saat ini. 

Setiap orang berhak memilih instrumen investasi apa yang ingin mereka miliki, bahkan para PNS sekalipun. PNS adalah golongan orang yang memiliki penghasilan tetap dan bisa dikatakan bahwa masa depan mereka cukup mapan. 

Penghasilan tetap yang bisa meningkat jumlahnya ditambah jaminan hari tua. Tentu hal ini membuat hidup para PNS terlihat begitu mapan bahkan sampai pensiun sekalipun.

Namun perlu diketahui bahwa bagaimanapun juga investasi tetap penting untuk dilakukan oleh para PNS. Hanya saja PNS biasanya ingin berinvestasi dengan gaya yang konservatif. 

Mereka cenderung tidak ingin mengambil risiko besar seperti para pebisnis. Selain itu mereka juga lebih suka instrumen investasi yang juga stabil sama halnya seperti pendapatan yang mereka dapatkan.

Itulah mengapa investasi surat utang akan menjadi sebuah pilihan tepat bagi para PNS. Surat utang adalah bentuk investasi yang cenderung stabil apalagi jika menerapkan sistem bunga kupon fixed rate.

Selain itu ada passive income yang datang dari bunga kupon tadi. Jadi sudah jelas kalau karakteristik dari surat utang ini sangat cocok dengan para PNS.

Ditambah lagi PNS biasanya ingin melakukan investasi jangka panjang. Hal ini karena sifat konservatif para PNS yang selalu berusaha memikirkan masa depan. 

Sudah jelas bahwa investasi surat utang ini sangat cocok untuk disimpan dalam jangka waktu panjang lebih dari 5 tahun. Semakin lama disimpan maka akan semakin besar juga penawaran bunga kupon yang bisa diterima.

Simulasi Investasi Obligasi

Jika sudah merasa paham apa itu obligasi, sekarang mari buat simulasi keuntungannya. Mari ambil contoh produk surat utang seri ORI022. Di sini investor akan mendapatkan penawaran bunga kupon per tahun sebesar 5,95%.

Misalnya saja berinvestasi sebanyak Rp1 juta, ini merupakan angka terendah pembelian ORI022. Dari sini investor akan mendapatkan nilai kupon per tahun sebanyak Rp59,500 atau Rp4,958 per bulan. Nilai ini dipotong pajak 10% jadi Anda akan mendapatkan kupon bersih Rp4,462 per bulan.

Sekarang Anda bisa membuat simulasi sendiri dengan besar nominal modal sesuai kemampuan. Setiap PNS memiliki nilai pendapatan yang berbeda-beda. 

Pastikan modal uang yang diinvestasikan sesuai dengan kemampuan masing-masing. Tinggal dilakukan perhitungan sesuai dengan modal yang diinvestasikan tadi.

Ini merupakan simulasi jika menyimpan surat utang tersebut sampai tiba jatuh tempo. Namun jika tiba-tiba ingin menjual surat utang kepada pihak lain maka nilai keuntungannya bisa berbeda.

Tentu nilai profitnya sangat dipengaruhi oleh capital gain. Artinya, Anda harus menjual surat utang tersebut di waktu yang tepat sehingga selisih harga jual dan belinya sangat optimal.

Ingat, simulasi ini hanya contoh. Anda bisa melakukan perhitungan lebih detail dengan memanfaatkan fitur yang ada di aplikasi investasi. Biasanya aplikasi investasi sudah menyediakan fitur perhitungan tersebut sehingga akan mengetahui berapa banyak potensi keuntungan yang bisa diperoleh.

Mulai Berinvestasi dengan Aman dan Mudah Bersama digibank by DBS

Investasi obligasi saat ini memang semakin mudah untuk dilakukan bahkan oleh para PNS. Langsung saja pilih investasi bersama digibank by DBS yang terbukti aman dan memiliki banyak kelebihan.

Berikut adalah beberapa kelebihan yang bisa dinikmati jika berinvestasi di sini:

● Tersedia banyak pilihan produk di pasar perdana dan pasar sekunder.

● Modal ringan mulai dari Rp1 juta saja.

● Investasi lebih praktis karena transaksi cukup pakai satu aplikasi smartphone.

Setelah mengenal apa itu obligasi dan potensi keuntungan yang bisa didapatkan, Anda bisa merasa lebih yakin untuk mulai berinvestasi. Apalagi sudah ada Aplikasi digibank by DBS yang membuat langkah investasi di instrumen ini jadi lebih mudah dan praktis.

Segera mulai strategi investasi di instrumen obligasi bersama digibank by DBS. Instrumen ini sangat cocok bagi para PNS dan bisa membantu mereka mencapai tujuan finansial secara efektif. Langsung klik di sini jika ingin mendapatkan informasi lebih lengkap.

Posting Komentar untuk "Investasi Obligasi Cocok untuk PNS, Simak Simulasinya di Sini!"