Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Dunia Fantasi Era Normal Baru Masih yang Terbaik untuk Rekreasi Keluarga


Pandemi belum juga berakhir dan hati ini gemes, ingin sesekali liburan yang aman bersama suami mengenang masa-masa pacaran. Mencoba mencari informasi berbagai objek wisata di ibu kota yang kini telah beroperasi dan ada satu nama yang langsung mencuri fokus. 
instagram.com/indodufan
Dunia fantasi masih menjadi pilihan terbaik untuk rekreasi keluarga. Melimpahnya wahana yang menguji adrenalin tentu menjadi pilihan utama bagi saya dan suami yang kebetulan suka gila-gilaan.

Dunia Fantasi Era Normal Baru

Objek wisata yang satu ini tahu betul bagaimana mereka memanjakan para pengunjung. Pun demikian di era normal baru disaat pemerintah mensarankan objek wisata atau sarana publik beroperasi dengan kapasitas 50% maka mereka memilih angka 30%.

Hal ini tentu menjadi angin segar. Siapapun yang berkunjung tak perlu lagi harus berlama-lama antri. Dan pastinya bisa lebih berlama-lama meski mereka hanya beroperasi dari pukul 10 pagi hingga 5 sore.

Kali ini saya lebih ingin bercerita tentang Dunia Fantasi era normal baru yang keren banget. Kalau sebatas pengalaman jalan-jalan saya pernah menulis tahun lalu.

Protokol Kesehatan Diterapkan Ketat

Sama seperti sarana publik di ibukota lainnya. Objek wisata ini pun menerapkan sejumlah protokol kesehatan yang cukup ketat. Para calon pengunjung pun bisa mengukur kondisi kesehatan secara mandiri. Bila sehat ayo kita jalan-jalan dan bila kurang sakit ada baiknya ditunda.

Berikut sejumlah protokol kesehatan yang ditetapkan:

1. Pengunjung wajib mengenakan masker

Bukan hal aneh bila kini seseorang mengenakan masker karena itu telah diwajibkan pemerintah. Justru mereka yang tidak mengenakan yang akan dikatakan aneh. Jangan lupa saat berkunjung ke Dufan untuk membawa masker cadangan.

2. Pemeriksaan suhu tubuh

Saat hendak masuk objek wisata yang satu ini pun ada protokol ketat saat berada di gerbang pertama. Ada petugas yang akan memeriksa suhu tubuh para pengunjung. Mereka yang memiliki suhu diatas 37.5 derajat celsius maka disarankan pulang dan istirahat.

3. Handsanitaser di tempat berbagai tempat

Tahu betul bahwa virus ini akan kalah dengan hand sanitaser maka mereka menempatkan pada seluruh titik masuk. Selain itu juga di sekitar toilet dan titik-titik strategis lainnya.

Tempat cuci tangan dengan sabun pun mudah ditemukan. Jangan ragu dan menunda untuk tangan senantiasa bersih. 

4. Usia minimal 9 tahun maksimal 60 tahun

Bila dulu tidak ada ketentuan terkait usia untuk berkunjung tapi kini tidak lagi. Mereka yang memiliki usia dibawah 9 tahun dan diatas 60 tahun maka tidak diperkenankan masuk. Pas bukan untuk jalan berdua dengan pasangan tanpa yang lain.

5. Penyemprotan disinfektan 

Penyemprotan ini dilakukan setiap hari ke seluruh wahana. Bahkan untuk wahana yang langsung bersinggungan dengan pengunjung akan dilap dengan disinfektan. Kondisi ini tentu menjamin rasa aman bagi siapa saja yang berkunjung.

6. Jaga jarak minimal 2 meter

Bila yang lain jarak aman itu 1 meter tapi di Dufan itu tak berlaku. Pasalnya pihak managemen menetapkan jarak aman 2 meter antara satu pengunjung dengan yang lain. 

Untuk memudahkan calon pengunjung dalam mendapatkan tiket kini tidak perlu antri lagi. Hal ini karena tiket dapat dilakukan pembelian via online melalui situs www.ancol.com.

Sangat mudah dalam penggunaan situs mereka karena user friendly. Di sini tiket yang harus ditebus bukan hanya tiket Ancol dan Dufan saja tapi bagi mereka yang membawa kendaraan juga harus membeli tiket parkir.  

Jangan lupa sebelum melakukan pembayaran untuk cek kembali semua dengan detail. Bila ada yang tidak sesuai tentu kita akan repot sendiri. Terutama untuk tanggal reservasi, jumlah pengunjung dan email yang digunakan.

Untuk metode pembayaran juga sangat banyak. Mulai dari transfer bank, e-walet hingga menggunakan minimarket di sekitar rumah.

Setelah melakukan pembayaran maka tiket akan dikirim melalui email yang tertera. Salah ketik 1 huruf bisa jadi etiket tidak akan kita terima.

Ada baiknya untuk siapapun yang ingin bepergian saat ini menggunakan tas siaga Covid-19 karena di dalamnya cukup lengkap. Beberapa benda yang harus disiapkan antara lain masker cadangan, hand sanitaser dan tisu basah / kering, alat ibadah dan obat pribadi.

Terakhir bila ingin lebih aman dan nyaman hindari transaksi dengan uang cash. Upayakan apapun itu untuk melakukan transaksi non tunai.

Promo Reguler dan Double Fun 

Khusus bila kamu melakukan pembelian saat ini maka terdapat berbagai penawaran menarik. Untuk pembelian tiket regular mulai tanggal 19 Agustus sampai dengan 30 September 2020 maka tiket week day cukup membayar Rp 145 ribu dan untuk week end cukup membayar Rp 190 ribu.

Untuk pembayaran promo ini harus melalui Indomaret lho ya. Nantinya pas hari H kamu juga bakal dapat minuman berupa 1 Teh Botol Sosro 450ml atau 1 Fruit Tea botol 500ml. Bila kurang suka dengan rasa manis coba saja air mineral dari Prima yang maknyess.

Ke Dufan paling pas itu tentunya datang bersama pasangan atau mereka yng terkasih. Jujur saja, bila datang sendiri tentu ada yang teasa janggal. Oleh karena itu biar kamu bisa ajak gebetan kamu maka ada juga double fun.

Promo ini berlaku mulai tanggal  8 hingga 31 Agustus 2020. Untuk 2 tiket di week day kamu cukup merogoh kocek Rp 240 ribu dan di week end Rp 340 ribu.
Lina
Lina Hey semua, perkenalkan nama saya Lina. Seorang ibu rumah tangga yang dikala senggang menulis untuk berbagai platform. Saat ini selain menulis untuk belasan blog yang saya kelola bersama suami juga menulis untuk mereka yang membutuhkan. Untuk kerja sama bisa kontak saya di linamuryani01@gmail.com

10 komentar untuk "Dunia Fantasi Era Normal Baru Masih yang Terbaik untuk Rekreasi Keluarga"

  1. Euleuh, Fahmi anak saya masih blm bisa masuk Dufan dong kalau begitu. Secara ia masih tujuh tahun.
    Semoga ga lama lagi pandemi berakhir dan semua kembali Normal. Senormalnya seperti dulu, hehehe jadi anak bebas ikut juga ya

    BalasHapus
  2. dufan juga nerapin protokol kesehatan ya demi keamanan, kalau gini liburan pun jadi lebih tenang, kalau pengelolanya juga aware sm kesehatan

    BalasHapus
  3. Aku tuh kalau ke Dufan rasanya sayang, karena gak begitu banyak aku naikin. Hampir takut semua, kecuali yg mainan anak-anak.. wkwk

    BalasHapus
  4. Nah mantapnya Dufan, jaga jaraknya minimal 2 meter. Mang bagus sih jarak segitu, biar nggak terlalu dekat juga ya

    BalasHapus
  5. Wow, Dufaaaan.... aku kangen buangeeeed deh. Terakhir aku ke sana bareng suami dan anak2 pas event tuh rasanya nyenengin deh. Naik wahana ontang-anting yang terakhir eh kepala kunang2 trus pulang menjelang maghrib haahhahahah. Belum puas, kepengen ke sana lagi. Ada tiket promo nih mau sih, jadi murah banget. Bayar di Indomaret ada deket rumah nih.

    BalasHapus
  6. Seru banget nih pastinya udah lama enggak liburan bisa main ke dufan... Protokol kesehatannya ketat, tempatnya outdoor pula...

    BalasHapus
  7. Padahal aku jg kemsren sempet pengen main, dan bsru tau kalau baby belum boleh maduk... Jadi batal deh

    BalasHapus
  8. Waaah pengeeeen. Udah lama nggak ke Dufan. Tapi nggak bisa masuk nih karena ada bocil di bawah 9 tahun dan nggak ber KTP DKI. Padahal tiletnya lumayan murah ya dibanding sebelum pandemi.



    BalasHapus
  9. Wah oke juga nih dufan yaa... Berarti semua wahana di ancol udah buka yaa... Seperti seaworld juga... Jadi pengen jalan jalan eh tapi anakku masih di bawah 9 tahun semua hihihi

    BalasHapus
  10. Ahhh dufan, da lama g kesana...
    Ramai g kak? Tetap bisa social distancing g?

    BalasHapus