Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Chiller Sebagai Solusi Menjaga Kesegaran Makanan dan Minuman

Mereka yang miliki usaha atau bisnis makanan yang membutuhkan kondisi tetap segar tentu sangat akrab dengan apa yang namanya chiller. Mesin ini mampu menjaga suhu tetap dingin tapi tidak membekukan.

chiller aqua
aquajapan.id.com

Sepintas chiller bisa dikatakan mirip dengan freezer. Namun faktanya memiliki beberapa perbedaan mencolok atau signifikan.

Pada kulkas umumnya berada di paling bawah dan berfungsi menjaga kesegaran produk yang ada di dalamnya. Kita biasanya menyimpan sayuran agar tetap segar pada posisi ini. Sementara itu bila disupermarket bisa kita temukan pada kotak-kotak transparan yang berisi sayuran segar dan daging.

Wajar kemudian bila produk ini tidak saja di miliki para pelaku usaha kuliner atau makanan / minuman segar saja. Akan tetapi juga dimiliki mereka yang miliki usaha dibidang medis.

Seperti kita tahu, bahwa obat-obatan atau hasil laboratorium akan terjaga dengan baik bila tersimpan dalam tempat yang stabil pula. Tak ingin bukan bila tiba-tiba suhu berubah dan memengaruhi kualitas yang ada di dalamnya.

Kondisi ini juga mau tidak mau memaksa para pelaku usaha untuk memahami dengan baik bagian-bagian chiller. Dengan demikian bila kelak ada masalah langsung bisa ditemukan solusinya.

Mengenal Apa Itu Chiller

Bagi sebagian masyarakat bisa jadi masih asing dengan produk ini. Namun seiring perkembangan teknologi maka dihadirkan pula produk-produk terbaik guna menyelesaikan masalah yang ada. 

Chiller tidak sepopuler freezer karena jarang ada yang memperhatikannya dengan baik. Namun ada baiknya siapapun itu memahami sedikit banyak tentang seluk beluknya.

Chiller sendiri dapat dikatakan sebagai sebuah sebuah mesin atau bagian dalam lemari pendingin yang didesain untuk fungsi tertentu. Fungsi ini tentu menjaga kondisi tetap dingin senantiasa terjaga dalam kotak tersebut. 

Fungsi Utama Chiller

Seperti yang sudah disebutkan diatas bahwa chiller memiliki fungsi utama untuk menjaga kesegaran bahan makanan dan minuman yang ada di dalamnya. Suhu dingin yang dihasilkan mampu menjaga benda-benda yang ada di dalamnya tetap sempurna tanpa merusak kandungan yang ada.

Suhu yang dihasilkan umumnya bergerak di angka 0 hingga 10 derajat Celcius. Lain dengan freezer yang bisa menghasilkan suhu di bawah 0 derajat Celcius.

Mereka yang berkreasi dan membutuhkan suhu dingin pun bisa menggunakan produk ini. Terutama para juru masak yang ingin memroses satu menu dan membutuhkan kondisi khusus. 

Seperti kita tahu ada banyak menu yang membutuhkan kondisi khusus untuk hasil terbaik. Sebut saja aneka jenis roti dan kue serta puding yang kita konsumsi sehari-hari.

Dalam dunia medis, produk ini sangat membantu dalam menyimpan aneka obat-obatan hingga vaksin. Tak jarang pula minuman segar dan probiotik pun sebaiknya disimpan di tempat khusus ini.

Memastikan bahwa apa yang ada benar-benar dalam kondisi ideal sehingga tidak terjadi penurunan kualitas saat digunakan atau konsumsi.

Prinsip dan Cara Kerja Chiller

Mesin ini memiliki cara kerja tak ubahnya pendingin pada umumnya. Namun bisa bekerja dengan efektif. Hal ini tak terlepas dari bagian-bagian Chiller mulai dari kompresor, kondensor, expansion device, dan evaporator. 

Kompresor menghasilkan tiupan udara yang kemudian diproses melalui bagian-bagian lain. Dalam prosesnya akan terjadi perubahan perubahan suhu, tekanan, dan wujud. 

Selanjutnya terjadi proses sirkulasi refrigeran, di mana panas diserap dan dikeluarkan dari sistem sehingga udara di bagian dalam menjadi lebih dingin dan kemudian dialirkan dalam kotak.

Dengan demikian jelas bahwa produk ini mampu menjaga kualitas produk yang ada di dalamnya.

Posting Komentar untuk "Chiller Sebagai Solusi Menjaga Kesegaran Makanan dan Minuman"